Lintas3news.com - JAMBI – Bupati Muaro Jambi, Dr. Bambang Bayu Suseno, SP. MM. M.Si (BBS), menghadiri Rapat Paripurna dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-69 Provinsi Jambi yang digelar di Gedung DPRD Provinsi Jambi, Selasa (6/1/2026).
Rapat paripurna istimewa ini dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Provinsi Jambi, M. Hafiz Fattah. Turut hadir dalam acara tersebut Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos. MH, Wakil Gubernur H. Abdullah Sani, unsur Forkopimda, para kepala daerah se-Provinsi Jambi, serta tamu undangan lainnya.
"Dengan HUT ke-69, Bersinergi Membangun Negeri Menuju Jambi Mantap 2029". Tema tersebut menjadi simbol komitmen kuat antara pemerintah provinsi dan pemerintah kabupaten/kota untuk memperkuat kolaborasi dalam pembangunan daerah yang berdaya saing.
Usai mengikuti prosesi sidang, Bupati Muaro Jambi Dr. Bambang Bayu Suseno menyampaikan apresiasinya terhadap capaian-capaian pembangunan yang telah dipaparkan oleh Gubernur Al Haris. Ia menegaskan bahwa Kabupaten Muaro Jambi siap terus beriringan dengan visi besar provinsi.
“Melalui peringatan ini, kita berharap sinergi dan kolaborasi antar pemerintah daerah semakin solid untuk mendorong pembangunan yang berkelanjutan demi terwujudnya Jambi Mantap 2029,” ujar BBS.
Acara yang berlangsung khidmat ini menjadi momentum refleksi bagi seluruh pemangku kepentingan di Jambi. Harapannya, semangat kebersamaan yang terbangun dalam rapat paripurna ini dapat diimplementasikan dalam kebijakan pembangunan yang inklusif dan menyentuh seluruh lapisan masyarakat.
Kehadiran para tokoh daerah dalam HUT ke-69 ini sekaligus mempertegas dukungan kolektif terhadap rencana strategis jangka panjang Provinsi Jambi dalam tiga tahun ke depan.(Rz)

Social Header